Nurdin Lubis
Nurdin Lubis | |
---|---|
Lahir | 20 Oktober 1953 Kota Padang Sidempuan |
Kebangsaan | Indonesia |
Nama lain | Kak Nurdin |
Almamater | Universitas Sumatera Utara |
Pekerjaan | Aparatur Sipil Negara, Aktivis |
Tahun aktif | |
Organisasi | Gerakan Pramuka Indonesia |
Jabatan | |
Masa jabatan | |
Suami/istri | Dra. Doharni Daulay, APTH., M.Kes. |
Anak |
|
Orang tua | Alm. Achmadan Lubis (Purnawirawan ABRI) Almh. Bulan br. Dalimunthe |
H. Nurdin Lubis, S.H., M.M. merupakan mantan Sekretaris Daerah (Sekda) di Kantor Sekretariat Daerah Pemerintahan Provinsi Sumatra Utara periode 2011 - 2014, yang pada saat ini menjabat sebagai Ketua Kwartir Daerah (Kwarda) Gerakan Pramuka Sumatra Utara selama periode 2019 - 2024.
Nurdin sehari-hari dikenal sebagai pribadi yang kharismatik, ramah, rendah hati dan senang membina dialog dengan berbagai kalangan masyarakat.
Pendidikan
Adapun riwayat pendidikan Nurdin, antara lain sebagai berikut:
- SD PULO RAJA (1966);
- SLTP SMP INDRAPURA (1969);
- SLTA /SMA TEBING TINGGI (1972);
- S1 FAKULTAS HUKUM UNIVERSITAS SUMATERA UTARA, PROGRAM STUDI HUKUM TATA NEGARA;
- S2 PASCA SARJANA USU PROGRAM STUDI MANAJEMEN.
Pekerjaan
Adapun riwayat pekerjaan dan jabatan yang pernah diampu oleh Nurdin, yakni sebagai berikut:
- PL. PEMERIKSA PEMBANTU ANGGARAN DAERAH (1981-1982);
- PEMERIKSA PEMBANTU ANGGARAN DAERAH (1982-1985);
- PJ. PEMERIKSA PELAKSANA ANGGARAN (1985-1989);
- PJS. KABAG TATA USAHA PGSU WIL. III (1989-1991);
- KABID PEMERINTAHAN KANTOR PGSU WILAYAH III (1991-1993);
- KEPALA BIRO HUKUM PROVSU (1993-1997);
- SEKWILDA TK. II LABUHANBATU (1997-2001);
- SEKRETARIS DPRD PROVINSI SUMATRA UTARA (2001-2006);
- INSPEKTUR PROVINSI SUMATRA UTARA (2006-2011);
- SEKRETARIS DAERAH PEMERINTAHAN PROVINSI SUMATRA UTARA (2011-2014);
- KETUA DEWAS PDAM TIRTANADI PROVINSI SUMATRA UTARA (2012-2014);
- ANGGOTA DEWAS PDAM TIRTANADI PROVINSI SUMATRA UTARA (2014-2017).
- KETUA HARIAN KWARDA PRAMUKA SUMATRA UTARA (2011-2016);
- KETUA UMUM DHD ANGKATAN ’45 SUMATRA UTARA (2014-2019);
- ANGGOTA DKD PERADI SUMATRA UTARA (2015-2020);
- KETUA KWARTIR DAERAH GERAKAN PRAMUKA SUMATRA UTARA (2019-2024).
Penghargaan
Nurdin tercatat berhasil beberapa tanda jasa dan penghargaan, antara lain sebagai berikut :
- SATYA LENCANA ANGKATAN 45 1996 DHN ANGKATAN 45;
- SATYA LENCANA KARYA SATYA 20 TAHUN 2001 PRESIDEN REPUBLIK INDONESIA;
- SATYA LENCANA KARYA SATYA 30 TAHUN 2011 PRESIDEN REPUBLIK INDONESIA;
- SATYA LENCANA PRAMUKA MELATI 2013 PRESIDEN REPUBLIK INDONESIA.
Pengalaman Karir
Berikut merupakan pengalaman kunjungan luar negeri yang pernah dilakukan oleh Nurdin:
- Studi Bahasa Perancis mengenai PTUN (1994) selama 21 hari;
- Kunjungan Kerja ke Belanda (1994) selama 7 hari;
- Kunjungan Kerja ke Jerman Pribadi (1994) selama 7 hari;
- Kunjungan Kerja ke Malaysia Peserta General Assembly Asean Law Asociation (1995) selama 7 hari;
- Polandia Peserta Indonesia Expo (2010) selama 7 hari;
- Kunjungan ke Republik Rakyat Tiongkok sebagai Peserta Halal Food Expo (2011) selama 7 hari;
- Kunjungan ke Hongaria sebagai Peserta Membangun Kerja Sama Provinsi Bekes Hongaria dengan Provinsi Sumatera Utara (2011) selama 7 hari;
- Kunjungan ke Inggris (2013) selama 4 hari.
Masa Pelatihan
Berikut adalah pengalaman pelatihan yang pernah diikuti oleh Nurdin:
- LATIHAN KEPEMIMPINAN MAHASISWA USU selama 14 hari (1996) MEDAN;
- PENATARAN P-4 selama 12 hari (1996) MEDAN;
- KURSUS PENGAWASAN KEUANGAN NEGARA (C) selama 70 hari (1972) MEDAN;
- KURSUS PENGAWASAN selama 12 hari (1981) MEDAN;
- KURSUS MANAGEMENT AUDIT mulai 10-30 Maret 1983 MEDAN;
- KEPALA DEPDAGRI 29 Nov-24 Februari 1983 MEDAN;
- SEPADYA DEPDAGRI Juli-Nov 1989 BUKIT TINGGI;
- KURSUS KEPEMIMPINAN PEMERINTAHAN DEPDAGRI Juni-September 1990 CIMAHI;
- PENATARAN KEWASPADAAN NASIONAL DDN ANGKATAN XXV DAN XXVI 28 Jan-8 Feb 1992 JAKARTA;
- PEMBEKALAN TUGAS KABID PEMERINTAHAN DAN PEMBANGUNAN PEMBANTU GUBSU SE-INDONESIA 13-16 Jan 1992 LEMBANG, BANDUNG;
- SPAMEN LAN RI selama 120 hari (1996) JAKARTA.