Lompat ke isi

Arnulf

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Santo Arnulf
Lahirsekitar 582 M
Meninggal640 M
Dihormati diGereja Katolik Roma
Pesta18 Juli

Santo Arnulf (hidup sekitar 580-640) adalah uskup Metz dan menjadi seorang pertapa.[1][2] Ia berasal dari keluarga bangsawan Prancis.[1] Arnulf kemudian menikah dengan anak perempuan dari keluarga bangsawan lain, dan melalui salah satu anak mereka, Arnulf menurunkan dinasti raja-raja dan kaisar Prancis.[1][2] Pada tahun 614, istrinya meninggal, sehingga ia menerima tawaran menjadi uskup Metz.[1][2] Setelah itu, ia menjadi seorang pertapa setelah mengambil bagian di dalam konsili Clichy (626) dan Rheims (627).[1] Bersama dengan temannya yang bernama Romarikus, ia hidup menyendiri di pegunungan Vosges.[1] Di kemudian hari, tempat pertapaan Arnulf berkembang menjadi sebuah biara.[1] Peringatan kepada Santo Arnulf dirayakan setiap tanggal 18 Juli.[1]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ a b c d e f g h (Inggris)David Farmer. 1997. The Oxford Dictionary of Saints . New York: Oxford University Press. P. 30.
  2. ^ a b c A. Heuken. 1985. Ensiklopedi Orang Kudus. Jakarta: Yayasan Cipta Loka Caraka. Hal. 64.