Dataran Kedu
Dataran Kedu atau disebut juga sebagai Dataran Borobudur adalah dataran vulkanik subur yang dikelilingi gunung-gunung berapi di Jawa Tengah, Indonesia; yaitu Gunung Sumbing dan Gunung Sindoro di barat, Gunung Merbabu dan Gunung Merapi di timur, dan perbukitan Menoreh di selatan. Dataran ini juga berbatasan dengan Dataran Prambanan di sebelah tenggaranya. Dataran ini memiliki arti penting dalam sejarah Jawa Tengah karena selama lebih dari seribu tahun menjadi tempat tumbuh berkembangnya peradaban Jawa. Peninggalan bersejarah dinasti Syailendra yaitu Borobudur terletak di tengah dataran ini.
Beberapa abad terakhir kawasan ini terutama kota Magelang merupakan pangkalan penting bagi militer Hindia Belanda, status kota akademi militer ini terus berlanjut hingga era Republik Indonesia. Lokasi ini juga dihubungkan dengan legenda Paku Pulau Jawa yaitu Gunung Tidar di Magelang.
Lihat juga
[sunting | sunting sumber]Referensi
[sunting | sunting sumber]- Suroyo, A. M. Juliati. (1900) Industri perkebunan dan dampaknya perkebunan kopi di karesidenan Kedu, 1850-1900 [S.l.]: Departemen Pendidikan dan Kebudayaan, Direktorat Sejarah dan Nilai Tradisional, Proyek Inventarisasi dan Dokumentasi Sejarah Nasional, (Seminar Sejarah Nasional V, Semarang, 27-30 Agustus 1990).
- Suroyo, Agustina Magdalena Djuliati. (2000) Eksploitasi kolonial abad XIX: kerja wajib di Keresidenan Kedu 1800-1890 Yogyakarta: Yayasan untuk Indonesia. ISBN 979-8681-56-8