Lompat ke isi

Rully Desrian

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Rully Desrian
Informasi pribadi
Nama lengkap Rully Desrian
Tanggal lahir 19 Desember 1996 (umur 27)
Tempat lahir Padang, Sumatera Barat
Posisi bermain Penjaga Gawang
Informasi klub
Klub saat ini Persatu Tuban
Nomor 1
Karier junior
2012-2015 Semen Padang FC U-21
Karier senior*
Tahun Tim Tampil (Gol)
2016 Bali United 5 (0)
2017 Bhayangkara FC 4 (0)
2018- Aceh United FC 5 (0)
2019– Persatu Tuban 17 (0)
Tim nasional
Indonesia U-19 2 (0)
* Penampilan dan gol di klub senior hanya dihitung dari liga domestik

Rully Desrian[1] (lahir 19 Desember 1996) adalah seorang pemain sepak bola Indonesia. Saat ini ia merupakan penjaga gawang utama klub Persatu Tuban. Ia adalah bagian dari skuat Timnas Indonesia U-19.

Karier remaja

[sunting | sunting sumber]

Karier sepak bolanya dimulai ketika ia menjadi penjaga gawang klub Semen Padang FC U-21.[2][3][4], yang mana dia ikut membantu tim Semen Padang U-21 mdnjuarai Liga Super Indonesia U-21 2014.[5] Penampilan baiknya di kompetisi ini membuatnya dipanggil ke Timnas Indonesia U-19.[6]

Bali United

[sunting | sunting sumber]

Pada tahun 2016, ia bermain untuk Bali United[7] yang berlaga di ISC A. Ia bermain di beberapa laga penting, diantaranya: Semen Padang vs Bali United, dimana ia berhasil menyelamatkan satu tendangan penalti,[8] PSM Makassar vs Bali United,[9] dan Bali United vs Persela.[10] Ia berhasil untuk tidak kebobolan (cleansheet) ketika Bali United bertandang ke Madura United.[11] Namun ia melakukan blunder falat ketika Bali United bermain inbang 1-1 dengan Gresik United pada 1 Agustus 2016, yang menyebabkan pelatih Indra Sjafri marah besar.[12]

Bhayangkara F.C.

[sunting | sunting sumber]

Pada musim 2017, ia pindah ke Bhayangkara FC untuk bermain di Liga 1 2017. Ia bermain di 4 pertandingan.[1] Bersama Bhayangkara FC, ia menjuarai Liga 1 pada musim tersebut.[1][13]

Aceh United

[sunting | sunting sumber]

Pada tahun 2018, ia bermain untul klub yang baru promosi ke Liga 2, Aceh United.[14][15] Hingga pekan kelima, ia bermain di setiap pertandingan Aceh United, serta telah kebobolan 9 gol.[16]

Kehidupan Pribadi

[sunting | sunting sumber]

Selain pemain sepak bola, ia juga merupakan anggota Kepolisian Republik Indonesia.[17]

  1. ^ a b c "Rully Desrian". uk.soccerway.com. Diakses tanggal 31 May 2018. 
  2. ^ "Rully Desrian, Kembalinya si Anak Hilang". kompas.com. Diakses tanggal 10 October 2014. [pranala nonaktif permanen]
  3. ^ "Biodata Rully Desrian Pemain Timnas U19 Terbaru dan Lengkap". www.infokanlah.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-06-12. Diakses tanggal 31 May 2018. 
  4. ^ "Rully Desrian Siap Bela Indonesia U 19". www.goal.com. Diakses tanggal 31 May 2018. 
  5. ^ "Semen Padang Juara ISL u-21". antaranews.com. Diakses tanggal 31 May 2018. 
  6. ^ "Kiper Semen Padang U 21 Dipanggil ke Timnas U 19". viva.co.id. Diakses tanggal 31 May 2018. 
  7. ^ "bali united: skuat mumpuni untuk wujudkan target lima besar". panditfootball.com. Diakses tanggal 31 May 2018. 
  8. ^ "(review) Semen Padang 3-0 Bali United". www.sepakbola.com. Diakses tanggal 31 May 2018. [pranala nonaktif permanen]
  9. ^ "Taklukkan Bali United, PSM Amankan Posisi Empat Besar". www.metrotvnews.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-10-10. Diakses tanggal 31 May 2018. 
  10. ^ "Bali United bikin Persela makin terpuruk". viva.co.id. Diakses tanggal 31 May 2018. 
  11. ^ "Torabika Soccer Championship Madura United vs Bali United Berakhir Tanpa Gol". detik.com. Diakses tanggal 31 May 2018. [pranala nonaktif permanen]
  12. ^ "Indra Sjafri semprot kiper Bali United". www.goal.com. Diakses tanggal 31 May 2018. 
  13. ^ "BHAYANGKARA FC RESMI JUARA LIGA 1 2017". www.goal.com. Diakses tanggal 31 May 2018. 
  14. ^ "Aceh United Gaet Eks Kiper Timnas U-19". www.jawapos.com. Diakses tanggal 31 May 2018. 
  15. ^ "Rekrut Eks Pemain Timnas, Aceh United Bidik Promosi ke Liga 1". detik.com. Diakses tanggal 31 May 2018. [pranala nonaktif permanen]
  16. ^ "Liga 2: Standings". www.flashscore.com. Diakses tanggal 31 May 2018. 
  17. ^ "Indra Sjafri: Meski Jadi Polisi, Rully dan Hendra Tetap Pemain Bali United". trubunnews.com. Diakses tanggal 11 June 2018.